2046040 - AHMAD FAHREZA SYAM

PAKET TOUR 4D 3N

Pulau Selayar 4D 3N                                             

DTW yang akan di kunjungi:

1. Perkampungan Tua Bitombang

Perkampungan Tua Bitombang adalah sebuah kampung yang terletak di kelurahan Bontobangun, Kecamatan Bontoharu, Kabupaten Kepulauan Selayar. Lokasi ini berjarak sekitar tujuh kilometer dari Ibu Kota Selayar, Kota Benteng. Titik koordinatnya   6° 7'24.82"S, dan 120°30'31.29"E. Kampung tersebut bisa di tempuh dengan kendaraan roda empat dan roda dua dengan waktu kurang lebih 30 Menit. .Adapun yang menarik dari Perkampungan Tua Bitombang adalah rumah Traditional dengan desain rumah panggung yang tinggi yang berusia diatas 100 - 200 Tahun. Adapun alasan rumah tersebut dibangun tinggi adalah karena menurut kepercayaan penduduk setempat bangunan yang tinggi menandakan kekokohan

2. Museum Nekara


Museum yang ada di Kabupaten Kepulauan Selayar terletak matalalang, Kelurahan Bontobangun. Pendirian Museum Nekara sendiri berdasarkan hasil rapat pengadaan Museum lokal Kabupaten Selayar, Tanggal 15 Maret 1980 di ruang Pola Kantor Bupati Kepulauan Selayar. Kemudian Museum Nekara Tersebut resmi didirikan / dimanfaatkan pada tanggal 2 Juni 1980. titik Koordinatnya   6° 8'53.12"S dan 120°27'7.61"E.
Bangunan Museum Nekara yang terletak di Jl. Jenderal Sudirman tersebut mempunyai ukuran 336 m³ (42 x 8 m) berdiri diatas lahan seluas 1000 m² (40 x 25 m) yang dibagi dalam beberapa ruang, seperti ruang pameran tetap 54 m², ruang administrasi 32,85 m², ruang perpustakaan 12, 80 m² dan ruang yang digunakan sebagai gudang/konservasi koleksi seluas 491, 40 m².Koleksi museum nekara pada waktu itu ada 796 buah yang terdiri dari berbagai jenis peninggalan sejarah dan hasil kebudayaan masa lampau seperti: koleksi prasejarah 18 buah, keramik asing (porselin) dari berbagai negara 185 buah, keramik lokal (Earthenware) 6 buah, sejarah 51 buah, antropologi 27 buah, kepustakaan 297 buah, peta 9 buah, etnographi 114 buah, Replika 4 buah, Miniatur 7 buah, peta 9 buah, foto 56 buah, koleksi nusantara 13 buah, perunggu 1 buah dan 2 buah peta Kabupaten Selayar. Museum ini dikelolah oleh seorang kepala museum (Opu Aroeppala) mantan walikota makassar dan tiga orang staf serta 2 orang tenaga keamanan.Koleksi Museum nekara sebagian masih koleksi lama kemudian ada penambahan koleksi antara yaitu temuan bawah air yang diangkat pada tahun 2009 dan dikonservasi pada tahun 2010 dan 2011.Selain itu ada juga pengadaan koleksi oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata.

 3.Pantai Sunari


Pantai Sunari ini merupakan pantai dengan ombak yang tidak terlalu besar dan relatif tenang. Titik koordinatnya   6°13'25.34"S dan 120°26'46.79"E. Rasanya begitu istimewa jika Trippers menyempatkan waktu sejenak untuk mampir di pantai tersebut, pasalnya Pantai Sunari menawarkan panorama yang luar biasa indahnya. Bagaimana tidak, pantai yang berada di Dusun Tile-Tile, Desa Patikarya, Kecamatan Bontosikuyu ini benar-benar masih alami. Dengan pasir putihnya yang lembut serta dipadukan dengan deretan pepohonan kelapa membuat tempat ini cocok untuk mencari ketenangan.
Pantai Sunari terletak di Kabupaten Kepulauan Selayar, Sulawesi Selatan. Cukup mudah diakses karena berada di poros jalan Kepulauan Selayar. Ada beberapa opsi moda transportasi yang bisa Teman Traveler pilih untuk mencapai destinasi ini. Opsi termudah tentu saja menggunakan pesawat untuk sampai di Bandara H. Aroepala, Kepulauan Selayar.
Untuk urusan fasilitas umum pantai ini terbilang lengkap, sudah disediakan sebuah mini cafe dengan sajian menu makanan dan minuman khas Indonesia maupun internasional. Jika Trippers berminat tinggal lebih lama, bisa juga menginap di Sunari Beach Resort Selayar yang masih satu lokasi dengan Pantai Sunari.

4.  Pantai Karang Indah 


Karang Indah merupakan wisata pantai tebing batu yang ada di Kabupaten Kepulauan Selayar. Lokasinya berada di Maradekayya Desa Mekar Indah Kecamatan Buki Titik koordinatnta   5°58'56.59"S dan 120°27'2.05"E. Mekar Indah adalah salah satu desa yang berada di pesisir barat kepulauan selayar dan berbeda dengan desa yang lainnya. Mekar Indah berada diketinggian. Pesisir desanya berbatu karst dengan keindahan tebing karst yang masih alami.Fasiltas yang dibangun untuk menambah keindahan dan kenyamanan para pengunjung. mulai membangun fasilitas jalan tanpa merubah bentuk dasar dari bebatuan yang ada, membangun fasilitas gasebo dan tempat-tempat penjualan yang diperuntukan untuk masyarakat sekitar agar dapat berjualan sehingga dapat menambah perekonomian masyarakat Maradekayya.Karang Indah berada tepat di ujung sungai “Bangsiang” dengan air sungai yang jernih. Sehingga pengunjung dapat menikmati desiran aliran sungai atau juga langsung mandi menikmati sejuknya air sungai “Bangsiang”.

5.Pantai Balojaha


Pantai Balojaha  yang terletak di kec Bontoharu. titik kordinat 6° 9'57.09"S dan 120°23'41.48"E Selain menemukan pantai kita juga akan menemukan sebuah gua (balo ; dalam bahasa selayar),  Dari kota Benteng menuju Pelabuhan penyeberangan Padang
 ( padang : desa di Selayar) dapat kita tempuh dari  sekitar 15 sampai 20 menit dengan menggunakan kendaraan roda dua maupun roda empat. kemudian akses menuju pantai Balojaha yaitu dengan menggunakan perahu-perahu nelayan yang ada disana. dengan biaya tergantung kesepakatan dengan pemilik perahu ( biasanya 250k) . Dari pelabuhan ke Pantai Balojaha akan memakan waktu sekitar 30 menit. perjalanan ke Pantai Balojaha ini kita akan melewati bayak pantai terkenal yang ada di Selayar, salah satunya yaitu Pantai Liang Kereta. Pantai Balojaha ini akan memyuguhkan pemandangan pantai yang memiliki air sangat biru dan pasir yang sangat putih dan bersih.

6. Gua Balojaha


Balohaja atau Gua Balohaja. Goa ini tepatnya terletak di Pulau Pasi, Goa Balojaha,Kabupaten Kepulauan Selayar . Titik koordinatnya   6°10'13.11"S dan 120°23'47.78"E. Berbatasan dengan Di Desa Kahu-Kahu. Sungguh cantik Gua Balohaja ini untuk dinikmati pengunjung.Daya tarik spesial dari Goa Balohaja ini yaitu terdapat kolam alami dengan air yang sangat jernih. komponen utama goa ini adalah batuan kapur yang licin berbentuk semi vertikal. Pengunjung tentu dapat berenang sambal menikmati pemandangan batu stalakmit yang terbentuk secara alami. Untuk sampai di bawah gua memang terbilang cukup rumit karena harus menginjak bebatuan kapur yang bertumpuk tak beraturan. Namun kita tidak akan bingung karena warga sekitar telah menandakan jalur menuju bawah gua.

7. Pantai Bone Malea

Pantai Bonemalea terletak di pulau Pasi Gusung Titik koordinatnya   6°11'40.09"S dan 120°23'46.81"E, Pantai Bonemalea terletak di pulau Pasi Gusung, salah satu pulau yang letaknya terpisah dari Pulau Selayar ( pulau terbesar di kabupaten Kepulauan Selayar ). Hanya saja dengan jarak yang lumayan dekat, tidak sulit untuk menjangkau daerah ini. Tarif kapal tradisional jolloro berkisar antara 350 – 500 ribu rupiah, tergantung daya muat kapal. Pantai Bonemalea memiliki tekstur pasir yang halus, khas pantai-pantai di Selayar, air lautnya menawarkan pesona yang luar biasa dengan perpaduan warna biru dan hijau yang memanjakan mata. “Selain karena keindahannya, Pantai Bonemalea kami pilih karena suasananya yang masih sangat alami, belum banyak bangunan dan kerumunan orang.

8. Pantai Liang Kareta 

Pantai Liang Kareta berada di Kepulauan Selayar, Sulawesi Selatan Koordinatnya 6°12'5.63"S dan 120°23'55.48"E. Pantai Liang Kareta adalah salah satu pantai di Indonesia yang tidak berpenduduk. Sehingga ketika menginjakkan kaki di daratannya, kesunyian akan menyapa pertama kali selain hembusan lembut angin dari udara yang bergerak di sekitarnya. Pantai yang memiliki bentangan seluas 300 meter tersebut memikat wisatawan lokal dan mancanegara yang datang melanconginya dengan suasana khas pulau pribadi,  walau terletak hanya 20 menit perjalanan air dari pusat kota, Pantai Liang Kareta masih sepi pengunjung. Pantai Liang Kareta memang tidak berpenghuni, tapi bagi wisatawan yang memerlukan waktu lebih untuk menikmatinya di Kota Benteng atau daratan Selayar lainnya sudah cukup banyak tersedia penginapan-penginapan. Wisatawan pun bisa dengan bebas mendatangi Pantai Liang Kareta karena bisa diakses kapan saja.

 9. Snorkling  / Diving di Pantai Kareta


Selain dapat menikmati suasana pantai yang alami dan sunyi, wisatawan pun bisa melakukan banyak kegiatan. Di sini, kamu bisa menyelam, snorkeling hingga memancing. Sayangnya, karena Pantai Liang Kareta belum ramainya, di pulau berpasir putih tersebut belum ada pengelola yang menyewakan alat menyelam atau snorkeling. Jadi jangan lupa menyewa peralatan tersebut sebelum menyebrang ke Pantai Liang Kareta.

HARGA & ITENERARY

Harga : Rp. 2.750.000 / Pax.

 ITENERARY





Read More …